9 Tips Mengatasi Rasa Kantuk Saat Belajar di Sekolah

Membicarakan tentang kegiatan belajar mengajar dikelas tentu sesekali perasaan kantuk mudah datang. Terlebih lagi mengingat jam pelajaran yang semakin banyak dan komplek. Tidak hanya itu kesulitan materi pelajaran atau mudah bosan merupakan faktor utama yang menyebabkan seorang pelajar mudah mengantuk saat belajar di dalam kelas.
   
Memang rasa kantuk merupakan hal yang wajar dialami oleh siapa saja. Namun bukan hal yang menyenangkan ketika rasa tersebut hadir saat jam pelajaran berlangsung. Apalagi jika anda mendapatkan guru yang mudah rasa kantuk ibarat kesalahan yang pantas untuk dimarahi. Bahkan tidak jarang karena hal tersebut anda bisa dihukum di depan kelas untuk berdiri atau disuruh berlari mengelilingi taman sekolah.

Meskipun demikian anda tidak perlu kecewa kalau rasa kantuk sering menimpa diri anda saat jam pelajaran. Setidaknya ada beberapa tips di bawah ini yang dapat menjadi solusi cerdas untuk mengatasi masalah tersebut.


9 Tips Mengatasi Rasa Kantuk Saat Belajar di Sekolah


Tips agar tidak mengantuk saat belajar disekolah


1. Usahakan tidur yang cukup di malam hari

Sudah menjadi rahasia umum bahwa istirahat yang cukup dimalam hari sangat mempengaruhi kualitas kesehatan seseorang. Berkaca dari hari ini tentu anda harus tahu bagaimana menggunakan waktu dimalam hari secara baik dan tepat.

Jika dilihat dari masalah mudah mengantuk di dalam kelas, tidur yang kurang dimalam hari bisa dikatakan penyebab utamanya. Istirahat yang cukup adalah tidur yang berkualitas baik untuk kesehatan. Banyak orang menyarankan bahwa tidur para remaja sebaiknya sehari semalam sekitar 6-7 jam.

Meskipun begitu bukan berarti anda harus mengurangi jam belajar dirumah saat malam. Bahkan kebanyakan orang cerdas mereka lebih memilih belajar yang banyak dimalam hari ketika suasana lebih tenang dan nyaman. Ingat, amal kebaikan dimalam hari bisa membuat sehat dan segar juga disiang hari.

2. Pilihlah tidur dengan kondisi lampu mati atau gelap

Salah satu alasan anda mudah mengantuk di dalam kelas adalah anggota tubuh tidak istirahat secara total. Sebagian orang lebih suka tidur dengan lampu menyala karena takut gelap atau akan sesuatu.

Berkaitan dengan kebiasaan tidur dengan lampu menyala tentu anda harus tahu bahwa ketika hal itu terjadi kerja anggota tubuh tidak istirahat secara total. Sinar lampu yang menyala mengharuskan otot syaraf mata terus bekerja dengan cahaya yang masuk ke mata. Makanya tidak heran jika orang yang terbiasa tidur dengan lampu menyala mudah mengantuk di dalam kelas karena syaraf tidak istirahat yang semestinya.

3. Hindari kesibukan berlebihan yang mengganggu kesehatan mata

Bagi anda yang suka dengan kesibukan televisi atau kebiasaan game online dan semacamnya sebaiknya anda kurangi. Menonton TV secara berlebihan akan membuat mata mudah lelah. Begitu juga dengan anda yang suka dengan dunia digital, aktifitas seperti game online tidak memiliki manfaat kecuali sedikit. Oleh karena itu tidak heran jika kebiasaan seperti ini menjadikan mata mudah mengantuk di dalam kelas.

Berkaitan dengan game online sebenarnya anda harus berhati-hati. Pada sebagian kasus aktifitas game online yang berlebihan membuat mata semakin lelah. Mungkin anda pernah dengar kasus kematian karena game online? Tubuh dan mata yang dipaksakan game online secara berlebihan ternyata mengantarkan diri menuju kematian. Oleh karena itu cepat-cepatlah ganti kebiasaan game online dengan kebiasaan lain yang lebih bermanfaat.

4. Bangun pagi lebih awal

Apakah anda termasuk orang yang bangun pagi sekitar jam 6 pagi? Apa yang terjadi?
Anda terburu-buru saat akan berangkat ke sekolah. Akibatnya anda datang ke sekolah dalam keadaan susah payah yang berakibat kelelahan yang yang tidak bermanfaat. Bahkan karena hal ini rasa kantuk bisa menjadi dampak terburuknya.

Banyak orang menyarankan supaya bangun lebih awal. Ketika fajar menyingsing adalah saat yang tepat untuk bangun pagi. Anda (untuk orang islam) bisa menunaikan sholat subuh di awal waktu dan berjamaah. Selain itu tubuh anda benar-benar mendapatkan nutrisi alami dari alam sekitar karena saat itu udara masih bersih dan segar.

Kebiasaan bangun pagi lebih awal ini dapat mengarahkan anda lebih konsisten menjaga kualitas tubuh anda secara benar dan tepat. Oleh karena itu kemungkinan mudah mengantuk menjadi kecil saat anda mengikuti jam pelajaran dari guru anda.

5. Lakukan olah raga ringan

Ketika anda bangun tidur lebih awal anda memiliki banyak waktu yang tepat untuk olah raga ringan. Anda bisa melakukan olah raga seperti jogging atau senam. Tidak usah terlalu lama sekitar 15-20 menit saya rasa sudah cukup.

Kalau anda bisa rutin dengan kebiasaan ini dampak positif bisa anda dapatkan dalam waktu dekat. Badan yang sering olah raga ringan menjadi lebih fit, ringan dan tidak mudah kelelahan. Inilah salah satu alasan pemerintah menyediakan car free day setiap seminggu sekali.

6. Sarapan pagi yang tepat

Sebagian pelajar mengabaikan sarapan pagi sebelum berangkat ke sekolah. Akibatnya mereka mudah lelah karena nutrisi tubuh ada yang kurang atau belum tercukupi. Bagaimana tidak tubuh yang mudah lelah tidak mudah menjalani aktifitas berpikir di dalam kelas. Selain itu tenaga untuk bergerak hanya merupakan sisa-sisa nutrisi saat malah sebelumnya. Makanya tidak heran jika orang yang mengabaikan sarapan pagi mudah mengantuk di dalam kelas.

Meskipun sarapan pagi sangat baik bagi kesehatan. Namun anda juga harus mengatur porsi sarapan tersebut. Porsi yang kurang terkadang belum cukup untuk menunjang aktifitas secara baik.

Begitu juga kalau porsi sarapan pagi anda terlalu besar. Anggota tubuh terasa sesak oleh jumlah makanan yang besar. Akibatnya kerja anggota tubuh tidak maksimal yang kemungkinan berdampak anda mudah mengantuk setelahnya. Oleh karena itu perhatikan porsi sarapan anda secara tepat agar efek negatifnya tidak muncul saat jam pelajaran berlangsung.

7. Aktif saat kegiatan belajar mengajar di kelas

Ketika anda sedang belajar di dalam kelas usahakan tenang dan memperhatikan penjelasan dari guru. Meskipun begitu bukan berarti anda harus diam sampai jam pelajaran selesai. Jika anda terus diam pasti rasa kantuk mudah datang.

Terkait dengan hal ini sebaiknya setelah guru selesai memberikan penjelasan kepada para murid anda harus aktif berinterkasi dengan guru. Bertanya mengenai pelajaran yang belum paham atau masih rancu (samar) adalah langkah cerdas anda mengurangi rasa kantuk.

Ingat, rasa kantuk timbul karena tubuh menjalani aktifitas yang tidak berubah dalam waktu lama. Sehingga rasa bosan berubah menjadi rasa ingin tidur.

8. Minta ijin mencuci muka

Ketika rasa kantuk sedang menyerang diri anda saat jam pelajaran berlangsung sebaiknya anda minta ijin untuk mencuci muka. Memang terlihat sepele, tetapi jika anda dapat memanfaatkan untuk berwudhu juga itu akan lebih berkualitas mengatasi rasa kantuk yang semakin besar.

9. Tumbuhkan motivasi belajar

Untuk mengatasi rasa mengantuk saat belajar tidak ada cara efektif kecuali menghadirkan motivasi belajar. Cara apapun itu jika perasaan sedang kacau atau malas tidak akan hilang kecuali dengan semangat yang datang dari pola berpikir.

Berkaitan dengan hal ini cobalah menggali motivasi belajar anda lebih dalam dan jauh ke depan. Saat belajar jangan tonjolkan perasaan takut karena guru karena hal ini justru menjerumuskan diri anda ke dalam jurang kehancuran. 

Kesimpulan
Karena rasa kantuk di dalam kelas bisa muncul kapan saja, maka dari itu anda harus pintar-pintar mendapatkan penyebabnya. Bagaimanapun juga mudah mengantuk membawa efek negatif yang berbahaya terutama yang berkaitan dengan pelajaran anda dan hubungan anda dengan para guru. Oleh karena itu pertimbangkan tips mengatasi rasa kantuk saat belajar di atas supaya tujuan anda belajar disekolah tercapai.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel