4 Bahaya Kalau Anda Datang Sekolah Terlambat

Berbicara tentang pendidikan disekolah tentu pengaturan waktu menjadi sangat penting. Pada kenyataannya banyak pelajar yang suka datang ke sekolah hampir bertepatan dengan bel masuk berbunyi bahkan terlambat. Meskipun ini terkadang dibolehkan masuk, tetapi kebiasaan tersebut jelas tidak mencerminkan diri sebagai pelajar yang cerdas.

Padahal perlu anda tahu bahwa datang ke sekolah lebih awal dapat membentuk anda menjadi pribadi pelajar yang baik. Tidak hanya itu kesegaran pikiran akibat tenang dalam perjalanan menjadikan anda lebih siap untuk menerima materi pelajaran.

Meskipun demikian saya menyadari bahwa untuk sekali waktu datang ke sekolah bersamaan dengan bel masuk berbunyi atau terlambat mungkin tidak akan membuat IQ anda melemah. Namun jika diperhatikan lebih dalam ternyata hal tersebut membawa dampak yang mencemaskan.

4 Bahaya Kalau Anda Datang Sekolah Terlambat

4 Bahaya Kalau Anda Datang Sekolah Terlambat

 

1. Membentuk mental yang buruk


Seperti yang telah diduga bahwa sering berangkat ke sekolah bertepatan dengan bel masuk berbunyi atau malah datang terlambat dapat membentuk mental pelajar yang buruk. Jika mental buruk ini terus berlanjut maka dapat dipastikan target anda menjadi Pelajar dalam Memandang Masa Depan yang Cerah adalah gagal.

Berkaitan dengan mental pelajar yang buruk mungkin anda pernah membayangkan kepribadian yang mereka miliki. Mereka terlihat menghadirkan kedisiplinan diri yang rendah. Selain itu mental yang buruk juga mempengaruhi pola pikir yaitu semakin mengabaikan pentinganya pendidikan tinggi bagi pelajar.

Pada dasarnya tidak ada mental yang terlahir karena keturunan. Oleh karena itu penting bagi pelajar yang baik untuk membentuk mental yang baik dan kuat salah satunya adalah datang ke sekolah lebih awal. Dengan cara ini anda akan lebih kreatif dalam menghadapi setiap tantangan disekolah.

2. Menimbulkan kesan pelajar pemalas

Bagi seorang pelajar cerdas sebuah kesan baik, rajin dan cerdas adalah sebuah kebahagiaan. Melalui 3 hal tersebut mereka bisa berbuat lebih disekolah seperti belajar lebih fokus, dihargai setiap tugas yang telah dikerjakan dan lain-lain.

Berkaitan dengan hal itu tentu hal yang paling mudah dilakukan adalah datang ke sekolah lebih awal. Memang sulit bagi pelajar yang bangun tidur nya sering siang. Namun cobalah untuk bangun pagi saat fajar (subuh). Jika anda berhasil membentuk kebiasan baik ini pasti anda dapat datang ke sekolah lebih awal. Selain itu anda tidak akan dimasukkan guru dalam kategori pelajar yang malas.

3. Mendapat perhatian negatif dari guru

Merupakan hal yang mengecewakan kalau sebagai pelajar anda tidak mendapat perhatian dari para guru. Dalam hal ini tentu perhatian yang mengarahkan anda menjadi pelajar yang mandiri, cerdas dan terpelajar. Jika hal ini benar-benar terjadi maka saya bisa mengambil kesimpulan bahwa anda layak menjadi pelajar yang sukses.

Namun bagaimana jadinya jika anda melakukan kebiasaan datang ke sekolah terlambat atau bersamaan dengan bel masuk berbunyi. Mungkin anda mendapatkan perhatian negatif dari para guru. Ini akan terlihat dari perlakuan guru kepada anda. Misalnya anda disuruh berdiri di samping para guru saat upacara bendera berlangsung. Bukankah ini dapat menurunkan kualitas anda sebagai pelajar yang baik. Atau ketika pelajaran berlangsung guru membicarakan anda hal-hal yang buruk. Apakah anda mau mengalami hal ini?

Perhatian yang buruk biasanya bersifat emosi dalam hati, jadi jika anda merasa kecewa dengan perhatian guru yang kurang baik maka jangan salahkan mereka. Anda lah yang harus merubah kebiasaan buruk tersebut. Dengan cara ini pasti perhatian guru akan lebih baik kepada anda.

4. Terluput dari materi pelajaran yang penting

Penting untuk diingat bahwa ketika anda datang ke sekolah terlambat pasti ada waktu belajar mengajar yang terlewatkan. Jika hal itu terjadi saat jam olah raga mungkin bukan masalah serius dalam arti anda masih bisa mengejar materi praktek yang diajarkan. Maskipun hal ini tetap bisa menjadikan guru tersebut marah kepada anda.

Namun jika hal ini terjadi saat berlangsung pelajaran matematika atau kimia, tentu anda akan kesulitan karena hal tersebut rumit untuk dipelajari sendiri bahkan saat anda meminjam buku teman. Selain itu tentu yang menjadi tolak ukur keberhasilan belajar sendiri adalah tingkat IQ dan daya ingat serta motivasi belajar. Jika hal tersebut tidak sejalan pasti saat terjadi ulangan atau ujian anda tidak bisa mengerjakannya.

Kesimpulannya, sebenarnya tidak ada alasan untuk datang ke sekolah lebih awal. Anda bisa menggunakan beberapa cara untuk bangun pagi seperti menyalakan alarm jam atau meminta keluarga untuk dibangunkan labih pagi. Meskipun bangun pagi tidak mudah, tetapi demi kelancaran anda disekolah menjadi pelajar yang mandiri, cerdas, terpelajar dan sukses maka hal tersebut harus dilakukan. Bagiamana?

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel